Bagi yang penasaran dengan Waffle ala Hong Kong, di seberang Lapangan Niti Mandala Renon sekarang Eggie Waffle buka food truck setiap malam, dan kalau hari Minggu plus pagi-pagi. Waffle ala Hong Kong ini berbeda dibanding waffle tebal empuk bersiram sirup yang biasa ditemui, karena Hong Kong Waffle ini memiliki terstur garing dan renyah di luar, dan tidak disiram sirup tapi memiliki isi yang beraneka macam sesuai pilihan.
Pilihan variasinya beragam, mulai dari pilihan rasa wafflenya, hingga ke pilihan isinya. Selain dari Hong Kong Waffle, Eggie juga menjual minuman coklat, baik yang dingin maupun panas. Adapun kisaran harganya sendiri cukup terjangkau antara Rp. 10.000 dan Rp. 20.000.
Kalau datang ke sini Minggu pagi, jangan lupa pakai pakaian santai dan lebih asik lagi kalau sekaligus berolah-raga, atau sekedar menonton aksi para muda-mudi Denpasar yang tumpah ruah di saat car-free hours ini. (byms)
Menikmati Waffle ala Hong Kong di Lapangan Niti Mandala Renon
About author: Bayu Amus
Bayu Amus is a gastronomic storyteller and Food Experience designer. He pens food articles for travel magazines, speaks on food events, and was part of the team who compiled Makansutra Indonesia 2013, the pocket book which showcases Bali’s best street food. Contact him through epicurina@gmail.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
2 comments:
kemaren baru nyobain ini di tempat ini juga, enak enak enak
Kombinasikan Food Truck dengan Tray Makanan Greenpack. Pasti bakal maju pesat. Cocok untuk branding.
Post a Comment